Rabu, 20 Juli 2011

visi n misi sma n 1 giri

V I S I :

Untuk memberikan gambaran masa depan kondisi sekolah yang diharapkan terekam dalam visi sebagai berikut :
“Terwujudnya sekolah yang unggul dalam Prestasi, Berbudaya, Berkepribadian, Berdisiplin kuat, Terampil, Berwawasan kebangsaan, Lingkungan sehat dan hijau, Memberdayakan seluruh potensi kecerdasan dalam imtaq dan iptek, serta Meningkatkan daya saing global”.
Dengan indikator yang ingin dicapai :
a.   Unggul dalam perolehan rata-rata nilai ujian nasional.
b.   Meningkatkan jumlah penerimaan peserta didik di perguruan tinggi.
c.   Unggul dalam lomba KIR, OSN, dan OOSN.
d.   Unggul dalam ketrampilan bahasa Inggris.
e.   Unggul dalam mewujudkan budaya bersih, sehat dan lingkungan sekolah yang hijau.
f.     Unggul dalam kegiatan olahraga.
g.   Unggul dalam kegiatan seni.
h.   Unggul dalam kedisiplinan.
i.     Unggul dalam kegiatan keagamaan.
j.     Unggul dalam kegiatan kepedulian sosial.


M I S I  :

Guna mewujudkan visi yang diharapkan SMA Negeri 1 Giri memiliki misi sebagai berikut :
a.   Melaksanakan proses pembelajaran yang berorientasi pada peningkatan kemampuan individu peserta didik secara proporsional.
b.   Menumbuh kembangkan budaya prestasi kepada segenap warga sekolah.
c.   Memupuk semangat nasionalisme untuk mempertahankan dan menjaga kedaulatan NKRI.
d.   Memberdayakan potensi kecerdasan peserta didik dalam imtaq dan iptek yang berorientasi daya saing global.
e.   Mewujudkan budaya bersih sehat dan lingkungan sekolah yang hijau.
f.     Menjadikan sekolah sebagai pusat kegiatan, pelestarian dan pembangunan budaya daerah Banyuwangi.
g.   Menjadikan disiplin sebagai budaya polaburasi dalam semua kegiatan dilingkungan tingkat sekolah.
Meningkatkan kegiatan pengembangan diri yang berorientasi kepada ketrampilan dan kompetensi individual dalam kepercayaan diri.